Pada 10 Juli 2023, Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG menguat 0,22% ke Rp6.741,04 di akhir perdagangan. Tercatat net buy mencapai Rp169,66 Miliar di seluruh pasar saat IHSG menguat. Net buy asing mencapai Rp224,99 Miliar di pasar reguler dan Rp55,33 Miliar di pasar negosiasi. Total volume transaksi bursa mencapai 23,81 Miliar saham dengan nilai transaksi Rp7,46 Triliun.
Net buy terbanyak terjadi pada lima emiten, yaitu saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) senilai Rp121,81 miliar, PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp40,33 miliar, PT Gudang Garam Tbk (GGRM) Rp33,21 miliar, PT Astra International Tbk (ASII) Rp25,04 miliar, dan PT United Tractors Tbk (UNTR) Rp17,16 miliar.
Sebaliknya, terdapat lima emiten yang mengalami penjualan bersih (net sell) saham terbesar, yaitu saham PT Trimegah Bangun Perkasa Tbk (NCKL) Rp14,23 miliar, PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) Rp12,67 miliar, PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) Rp12,46 miliar, PT Bintang Oto Global Tbk (BOGA) Rp12,43 miliar, dan PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) Rp11,43 miliar.
Enam indeks sektoral yang menguat bersama dengan IHSG kemarin yaitu sektor properti dan real estate melesat 1,92%, sektor energi melonjak 1,10%, sektor perindustrian naik 0,47%, sektor barang konsumsi primer menguat 0,40%, sektor kesehatan menanjak 0,14% dan sektor keuangan menguat 0,09%.
Lima sektor yang mengalami penurunan saat IHSG menguat yaitu sektor teknologi 0,76%, sektor barang konsumsi non primer 0,52%, sektor infrastruktur 0,52%, sektor transportasi dan logistik 0,12% dan sektor barang baku tergerus 0,11%.
Fungsi utama dari IHSG adalah sebagai indikator pergerakan harga saham. IHSG juga menjadi acuan para investor untuk melakukan transaksi investasi. Kamu sudah mulai investasi? Kalau belum yuk mulai #BersamaBIONS.
Sobi jika kamu melakukan investasi saham dengan aplikasi BIONS by BNI Sekuritas, kamu bisa melihat insight saham harian seperti Rekomendasi, saham Favorit, saham Trending, Gainer dan Loser pada Stock Homepage. Download dan Registrasi sekarang, dapatkan kombo hadiah menarik yaitu voucher 50k dan cashback 100% fee broker dengan menggunakan kode referal BIONS.
Author Detail
BIONS