BIONS | 2022-12-14

Ketahui Fungsi Bank Kustodian

Bagi kamu yang sedang mendalami dunia investasi, kamu pasti tidak asing dengan instrumen reksa dana. Dalam reksa dana terdapat pihak yang terlibat dalam pengelolaan dan juga pengawasan. Pengelolaan reksa dana dilakukan oleh manajer investasi sedangkan pengawasan dilakukan oleh bank kustodian. Yuk #SobatBIONS kita kenali apa itu bank kustodian.

Baca Juga: Kenalan dengan Manajer Investasi Reksa Dana Yuk!

Mengenal Bank Kustodian

Bank kustodian adalah lembaga yang membantu dan bertanggung jawab untuk mengurus administrasi, mengamankan, serta mengawasi aset keuangan dari suatu perusahaan ataupun perorangan. Berdasarkan Undang-Undang No. 8 Tahun 1995 mengenai Pasar Modal dan POJK 24/2017, kustodian merupakan lembaga penyedia jasa penitipan portofolio dan aset berkaitan dengan efek, penerimaan bunga, dividen, penyelesaian transaksi efek, wakil pemegang rekening, dan hak lainnya.

Jadi bank kustodian adalah bank yang berperan dalam pengelolaan dana investasi reksadana dimana tugasnya menyimpan portofolio efek dan berbagai sertifikat berharga lainnya. Dalam menjalankan fungsinya, lembaga kustodian perlu mendapatkan izin dan persetujuan untuk beroperasi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Dalam penyelenggaraannya, bank kustodian diatur dan diawasi oleh Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI). KSEI merupakan Lembaga Penyimpanan dan Penyelesaian (LPP) di pasar modal Indonesia berfungsi untuk mengatur dan menetapkan kebijakan penyimpanan portofolio efek untuk diaplikasikan pada bank umum kustodian. Di samping itu, bank umum dapat berubah menjadi bank kustodian jika sudah mendapat persetujuan dari OJK. Jika kamu ingin mengetahui daftar bank kustodian, dapat melihat daftar yang tersedia di laman OJK.

 

Fungsi Bank Kustodian

Secara garis besar, bank kustodian memiliki dua fungsi utama, yaitu fungsi administrasi dan sebagai pengawas Manajer Investasi.

1. Pelaksana Fungsi Administrasi

Fungsi utama dari bank kustodian adalah pelaksana fungsi administrasi. Pihak kustodian memiliki fungsi untuk menyimpan dana investor dalam bentuk efek dan surat berharga. Hal tersebut berarti seluruh aset reksa dana dari para investor dititipkan pada lembaga kustodian.

  1. Menyimpan portofolio milik nasabah reksa dana serta dokumen penting mengenai aset nasabah.

  2. Mencatat jual beli efek, obligasi, pasar uang, penempatan deposito, dan sebagainya yang bersangkutan dengan aset reksadana manajer investasi.

  3. Menghitung NAB reksadana Manajer Investasi setiap hari.

  4. Mengirimkan surat konfirmasi pembelian reksa dana kepada nasabah yang telah melakukan transaksi seperti jual beli atau melakukan switching.

2. Pengawas Manajer Investasi

Di samping menjalankan fungsi administrasi, bank kustodian juga berfungsi sebagai pengawas manajer investasi. Sebagai pengelola dana, manajer investasi akan didampingi oleh lembaga kustodian dalam menetapkan kebijakan. Hal ini dilakukan agar manajer investasi mengambil keputusan tepat sehingga tidak merugikan investor. Seumpama manajer investasi melakukan hal di luar aturan dan ketentuan, maka bank kustodian wajib memberikan peringatan, teguran, hingga melaporkannya kepada OJK.

a. Melakukan Pencatatan Transaksi Manajer Investasi

Tugas bank kustodian lainnya yaitu melakukan pencatatan transaksi manajer investasi. Ketika manajer investasi melakukan transaksi baik menginvestasikan modal, melakukan penarikan laba, jual beli, pengalihan, pengiriman surat konfirmasi, dan perhitungan unit. Jadi bank kustodian wajib mengetahui dan merekam transaksi tersebut dalam laporan. Kemudian, laporan tersebut akan diolah kembali untuk diberikan kepada investor.

b. Mengamankan Proses Transaksi Reksa Dana

Selain itu, bank kustodian juga melakukan pengamanan proses transaksi reksa dana. Pihak kustodian mengetahui seluruh informasi dan sejarah transaksi yang terjadi dalam reksa dana. Oleh sebab itu, sudah menjadi tugas bank kustodian untuk menyimpan seluruh rahasia nsabah agar keamanan tetap terjaga.

c. Menyajikan dan Mengirimkan Data Investasi untuk Investor

Terakhir, hasil pencatatan dari transaksi manajer investasi akan diolah dan juga dilaporkan oleh bank kustodian dalam bentuk laporan investasi. Kemudian pihak kustodian akan mengirimkan data investasi kepada investor. Sehingga investor mengetahui informasi dana mereka yang diinvestasikan.

Baca Juga: Investasi Reksa Dana: Calon Investor Wajib Tahu

 

 

Kesimpulan

Bank kustodian bertanggung jawab untuk menyimpan efek milik nasabahnya, juga melakukan pencatatan dan pembukuan atas setiap perubahan posisi dari efek yang tersimpan. Tidak hanya itu, bank kustodian juga bertanggung jawab mengelola pendapatan keuntungan dari emiten, penjualan kembali efek atau peralihan kepemilikan efek milik nasabahnya. 

Nah bagaimana apakah kamu tertarik untuk berinvestasi? Tentunya kamu dapat memulainya dengan instrumen dengan risiko kecil seperti reksa dana. Caranya cukup mudah, terlebih dahulu kamu perlu mendownload Aplikasi BIONS by BNI Sekuritas. Selanjutnya kamu dapat melakukan pembelian reksa dana dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Pada halaman depan BIONS, pilih “Mutual Fund”

  2. Pilih reksa dana yang sesuai di menu “search”

  3. Pastikan kamu telah membaca prospektus dan fact sheet dengan teliti dari produk reksa dana incaran mu

  4. Pilih “Subscribe”

  5. Subscribe Amount: isi dengan jumlah nominal pembelian reksa dana

  6. Pilih “Subscribe”

  7. Konfirmasi pembelian Reksa Dana. Checklist persetujuan dan pilih “confirm”

  8. Kemudian akan terdapat status order berhasil

  9. Setelah itu, kamu telah berhasil melakukan pembelian reksa dana di Aplikasi BIONS

Bersama BIONS kamu juga dapat memantau harga reksa dana setiap harinya melalui aplikasi dengan mudah. Yuk berinvestasi reksa dana Bersama BIONS! Download dan registrasi sekarang untuk raih peluang investasimu! Dapatkan kombo hadiah menarik yaitu voucher 50k dan cashback 100% fee broker dengan menggunakan kode referal BIONS

Related Tutorial

Author Detail

BIONS


Halo, saya DINA - chatbot BIONS, siap membantu kamu. Untuk memulai percakapan mohon lengkapi data berikut