BIONS | 2022-04-12

Rekomendasi Perusahaan Sekuritas Yang Memiliki Aplikasi Transaksi Saham Online dan Terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bursa Efek Indonesia

Bions.id - Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang perusahaan sekuritas yang memiliki aplikasi transaksi saham online dan terdaftar resmi di OJK (Otoritas Jasa Keuangan) dan BEI (Bursa Efek Indonesia). Untuk mempermudah calon investor, beberapa perusahaan sekuritas yang memiliki aplikasi transaksi saham online ini juga memiliki sistem registrasi pembukaan rekening saham atau rekening dana nasabah (RDN) secara digital sehingga calon investor saham tersebut tidak perlu lagi datang ke kantor perusahaan sekuritas.

Lalu mana saja perusahaan sekuritas yang memiliki aplikasi transaksi saham online dan terdaftar resmi di OJK dan BEI?

Apa yang Dimaksud Perusahaan Sekuritas?

Jika kamu baru pertama kali ingin berinvestasi saham pastinya bingung dengan istilah perusahaan sekuritas. Perusahaan sekuritas atau sering dikenal dengan nama broker saham adalah perusahaan yang memiliki fungsi sebagai perantara untuk transaksi perdagangan jual beli saham, obligasi, reksadana atau instrumen investasi efek di pasar modal.

Peran dari perusahaan sekuritas ini ada 2 yaitu berperan sebagai penjamin emisi efek atau dikenal dengan underwriter dan sebagai perantara perdagangan efek antara broker dan dealer.

Jadi peran dari perusahaan sekuritas akan bertindak sebagai penjamin emisi efek yang akan membantu calon perusahaan terbuka atau emiten untuk bisa melakukan IPO atau penawaran umum saham. Selain itu perusahaan sekuritas juga berperan sebagai perantara perdagangan efek bagi investor dalam melakukan transaksi jual beli efek seperti saham atau obligasi.

Rekomendasi Perusahaan Sekuritas yang Memiliki Aplikasi Transaksi Saham Online dan Terdaftar di OJK dan BEI

Saat ini perusahan sekuritas saham semakin berkembang dengan menyediakan berbagai layanan kemudahan termasuk pembukaan rekening saham atau rekening dana nasabah secara online. Salah satu perusahaan sekuritas yang memiliki aplikasi transaksi saham online yang terdaftar OJK dan BEI secara resmi adalah PT BNI Sekuritas.

Tentang BNI Sekuritas

PT BNI Sekuritas merupakan anak perusahaan dari PT Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk atau Bank BNI yang didirikan sejak tahun 1995.

BNI Sekuritas sudah memiliki izin resmi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebagai penyedia jasa penjamin emisi efek, perantara pedagang efek dan juga agen penjual reksadana.

Sehingga kamu bisa dengan yakin memilih BNI Sekuritas sebagai perusahaan sekuritas penyedia aplikasi transaksi saham online yang terpercaya.

Saat ini BNI Sekuritas telah menghadirkan layanan terbaik kepada nasabahnya dengan meningkatkan pelayanannya dengan cara mengembangkan sistem transaksi saham secara online.

Sistem aplikasi transaksi saham secara online ini terus dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan nasabah dalam melakukan transaksi saham secara online.

Website dan Aplikasi BIONS

Untuk meningkatkan layanan dan kemudahan nasabah dalam melakukan transaksi jual beli saham, BNI Sekuritas telah meluncurkan sebuah website dan aplikasi bernama BIONS.

Website dan aplikasi BIONS yang dimiliki BNI Sekuritas diharapkan akan memberikan kepuasan bagi para investor saham agar lebih mudah melakukan investasi dan trading saham.

Terutama jika kamu adalah seorang investor pemula, memilih aplikasi transaksi saham online BIONS dari BNI Sekuritas merupakan pilihan tepat. Kamu bisa mendaftar pembukaan rekening efek di BNI Sekuritas dengan sangat mudah hanya melalui website atau aplikasi BIONS. Kamu hanya memerlukan foto E-KTP, foto selfie dan melakukan tanda tangan digital.

Kelebihan Perusahaan Sekuritas BNI Sekuritas

Kenapa perusahaan sekuritas BNI Sekuritas cocok untuk investor pemula? Karena BNI Sekuritas memiliki beberapa kelebihan seperti :

1. Pendaftaran 100% Online Tanpa Ada Minimum Deposit

Seperti yang dijelaskan sebelumnya melalui platform website dan aplikasi BIONS saat ini kamu bisa membuka rekening saham di BNI Sekuritas 100% secara online.

Sehingga semua proses pembukaan rekening saham akan diproses secara digital. Cukup dari rumah saja, kamu sudah bisa memiliki rekening saham yang bisa digunakan untuk transaksi jual beli saham secara real time.

Persyaratan utama untuk membuka rekening saham di BIONS adalah E-KTP, foto selfie dan tanda tangan digital. Selain kemudahan pembukaan rekening saham 100% online, kamu juga tidak perlu melakukan deposit terlebih dahulu. Karena pendaftaran rekening saham di BIONS tanpa adanya minimum deposit.

2. Banyak Fitur Bermanfaat Untuk Investasi dan Trading Saham

Saat kamu memilih BIONS dari BNI Sekuritas sebagai platform investasi dan trading saham,kamu akan mendapatkan fitur yang sangat bermanfaat seperti Market Analysis, Chart Analysis, Automatic Order, Innovative Solutions, dan Easy Navigation.

Selain itu, kamu akan mendapatkan gratis biaya bulanan dan administrasi, gratis webinar edukasi tentang investasi produk pasar modal, platform aplikasi yang mudah untuk digunakan dan diakses dimana saja dengan multi produk investasi (Saham, Reksadana, EBA Ritel).

Dan paling menarik bagi investor saham pemula adalah kamu akan mendapatkan rekomendasi saham dari analis BNI Sekuritas yang profesional dan ahli dalam bidang investasi.

Bagaimana apakah kamu tertarik untuk membuka rekening efek di BNI Sekuritas dan mulai investasi multi produk investasi melalui aplikasi BIONS? Jika kamu masih kurang yakin, aplikasi BIONS juga menawarkan fitur trial account. Sehingga kamu bisa melihat-lihat dan mencoba terlebih dahulu fitur yang terdapat di aplikasi investasi saham BIONS. Yuk, miliki akun BIONS sekarang.

 

BIONS tersedia di App Store, Play Store dan Desktop. Klik disini untuk download BIONS!

Related Tutorial

Author Detail

BIONS


Halo, saya DINA - chatbot BIONS, siap membantu kamu. Untuk memulai percakapan mohon lengkapi data berikut