BIONS | 2021-05-06

Trader Pemula? Hindari Kesalahan ini!

Bions.id - Untuk kamu yang telah berkecimpung dalam dunia investasi terutama investasi saham, pastinya tidak asing lagi dengan istilah Trading dan investasi saham.

Apakah kamu tahu bahwa trading saham memiliki definisi yang berbeda dengan investasi saham? Kamu wajib tahu apa perbedaan antara trading saham dengan investasi saham.

Trading

Trading adalah kegiatan membeli dan menjual saham dalam jangka waktu yang relatif pendek, seperti dalam hitungan hari, jam bahkan menit. Pihak yang melakukan trading biasanya disebut trader. Umumnya trader menggunakan analisis teknikal dalam mengambil keputusan investasinya.

Investing

Berlawanan dengan trading, investing adalah kegiatan membeli dan menjual saham yang dilakukan dalam jangka waktu yang lebih lama, seperti dalam jangka waktu satu tahun atau lebih. Pihak yang melakukan kegiatan investing biasanya disebut investor. Investor saham umumnya menggunakan analisis fundamental dalam mengambil keputusan investasinya.

Trading saham dan investasi saham sebenarnya merupakan dua istilah yang ditunjukkan untuk transaksi saham, tetapi hal yang membedakan adalah jangka waktu investasi. Yuk kita bahas mengenai kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan oleh trader saham pemula.

1. Tidak Memiliki Trading Plan

Banyak trader pemula yang tidak memiliki trading plan yang matang saat pertama kali masuk market, hal ini menyebabkan tidak sedikit trader mengalami kerugian yang cukup besar. Padahal layaknya seperti seorang pebisnis, sebelum mulai trading di pasar saham banyak hal yang harus kamu persiapkan terlebih dahulu, seperti money management, risk management, tujuan trading, jangka waktu trading,  hingga jumlah modal.

Hal – hal tersebut merupakan beberapa bagian dari Trading Plan yang akan sangat berguna bagi kamu untuk meraih kuntungan yang optimal dan meminimalisir risiko dalam trading saham.

2. Tidak Membekali Diri dengan Edukasi

Memulai trading tanpa membekali diri dengan edukasi ibarat terjun ke laut tanpa bisa berenang. Tidak sedikit trader pemula yang bingung dan kewalahan dengan berbagai istilah, tools, teknik trading sehingga memilih untuk trading hanya dengan mengandalkan feeling atau teknik “coba-coba” dan berujung pada kerugian.

Bersama BNI Sekuritas kamu bisa banget belajar mengenai pengetahuan seputar pasar modal di website resmi BIONS . Selain banyak artikel mengenai edukasi seputar Pasar Modal, juga terdapat webinar edukasi Sekolah Pasar Modal yang bisa kamu cek jadwalnya di sini.

Selain Sekolah Pasar Modal, dengan berinvestasi bersama BNI Sekuritas kamu juga akan mendapatkan rekomendasi saham harian bagi nasabah – nasabah BNI Sekuritas yang disediakan oleh Tim research BNI Sekuritas , baik berdasarkan analisis fundamental maupun teknikal yang dapat kamu gunakan untuk bekal kamu melakukan trading dan investing tentunya.

3. Terjebak Saham Murah dan Tidak Potensial

Banyak Trader pemula yang terjebak dengan konsep “membeli dengan harga semurah mungkin dan menjualnya dengan harga setinggi mungkin”. Sehingga trader pemula tidak jarang membeli banyak saham murah yang memiliki sisi fundamental yang jelek dan tidak memiliki potensi di masa depan.

Padahal Return on Investment (ROI) tidak sepenuhnya tergantung dari berapa banyak jumlah saham yang kamu pegang melainkan dari nilai potensial yang dimiliki oleh perusahaan yang sahamnya kita beli. Oleh karena itu, pilihlah saham yang memiliki potensi masa depan yang bagus.

4. Tidak Memasang Stop Loss

Stop Loss merupakan batas bawah harga yang ditentukan untuk membatasi kerugian. Setiap trader dianjurkan untuk menetapkan titik stop loss dalam melakukan kegiatan trading agar menghindari kerugian ekstrem yang dapat membuat trader buntung atau bangkrut.

5. Tidak Sabar dan Tidak Objektif

Salah satu kesalahan umum yang dimiliki trader pemula adalah banyak dari mereka yang masuk ke dalam dunia pasar modal dengan mindset dan harapan untuk meraih keuntungan yang luar biasa besar dalam waktu yang singkat dimana hal tersebut akan berimbas kepada keputusan trading yang tidak objektif dan tidak masuk akal.

Sebaiknya sebagai trader pemula kamu mengalihkan fokus kamu ke hal yang lebih rasional dan realistis seperti bagaimana kamu dapat menghasilkan keutungan yang konsisten dan berkelanjutan.

Itulah tadi kesalahan – kesalahan yang umum dilakukan oleh trader pemula. Tentunya semua orang pernah mengalami kesalahan dalam melakukan kegiatan trading saham dan hal tersebut merupakan hal yang wajar.

Namun hal tersebut dapat menjadi masalah serius apabila kesalahan tersebut kamu lakukan berulang kali. Dapat dipastikan hal tersebut akan berujung pada kerugian, karena modal kamu akan menyusut dan terbuang dengan percuma akibat kesalahan-kesalahan tersebut.

Oleh karena itu, kemampuan  mengevaluasi diri sangat diperlukan oleh seorang trader sehingga  belajar dari kesalahan tersebut dan berkembang dari setiap kesalahan yang terjadi.  serta terus memperbaiki diri. Registrasi sekarang dan raih peluang investasimu!

 

BIONS tersedia di App Store, Play Store dan Desktop. Klik disini untuk download BIONS!

Related Tutorial

Author Detail

BIONS


Halo, saya DINA - chatbot BIONS, siap membantu kamu. Untuk memulai percakapan mohon lengkapi data berikut